Dalam menentukan pekerjaan, sering kali kita merasa bimbang antara memilih kerja sesuai passion atau kerja gaji besar. Rasa bimbang ini bukan hanya dialami oleh para fresh graduate maupun first jobber aja, tapi juga para pekerja yang ingin pindah karier atau industri dari pekerjaan yang saat ini sedang dijalani.
Banyak yang bilang bahwa kerja sesuai passion itu menyenangkan namun gaji pas-pasan. Sedangkan kerja gaji besar bisa mempercepat hidup berkecukupan namun hidup terasa hampa dan tidak tenang karena banyak tanggung jawab pekerjaan.
Kerja sesuai passion vs kerja karena gaji besar, mana yang kamu pilih? Kamu boleh idealis, kamu boleh realistis. Menjalani keduanya? Kenapa tidak?
Tidak perlu terburu-buru! Pahami artikel ini secara perlahan karena kami akan membantu kamu untuk mempertimbangkan lebih lanjut.
Kerja Sesuai Passion
Menurut filosofi IKIGAI (filosofi hidup orang Jepang) passion diartikan sebagai sesuatu yang kita senangi yang membuat kita bergairah untuk melakukan hal tersebut dan terasa bahagia apabila melakukan hal tersebut, seperti hobi atau kesenangan pribadi.
Bekerja sesuai passion adalah hal yang menjadi motivasi oleh mayoritas generasi milenial dan Z saat ini. Mereka memahami bahwa uang bukan segalanya walaupun segala suatu hal membutuhkan uang. Ada juga faktor-faktor lain seperti kesempatan untuk eksplorasi, lingkungan pekerjaan, juga aktualisasi diri.
Salah satu yang membuat mereka ingin kerja sesuai passion adalah karena orang-orang yang memberi mereka pengaruh (influencer) kerja sesuai passion dan membuat mereka jadi terpacu. Lalu, apa pro & kontra kerja sesuai passion?
Pro & Kontra Kerja Sesuai Passion
Tidak bisa dipungkiri bahwa memilih untuk bekerja sesuai idealisme akan memiliki beberapa resiko, baik hasil yang kamu tuai tidak sesuai dengan yang kamu tanam, ataupun lainnya. Berikut adalah keuntungan dan kerugian kerja sesuai passion.
Pro
- Kamu lebih rileks dan menguasai karena kamu kerja sesuai passion. Bukan berarti kamu bisa santai dan tidak mempelajari hal baru, tapi karena pada dasarnya pekerjaan sesuai passion, maka pembelajaran dan tantangan pun akan terasa lebih menyenangkan.
- Kepuasan berlipat ganda. Pekerjaan akan terasa lebih dari sekedar mata pencaharian, namun juga sesuatu yang dikerjakan dari hati. Jenuh, lelah, dan stres pasti ada, namun kamu tidak akan merasa ogah-ogahan apalagi hampa, karena memang ini sesuai dengan passion.
Kontra
- Terkadang, gaji yang kamu dapat tidak sesuai ekspektasi. Kerja sesuai passion dalam bidang artistik / kreatif mungkin menyenangkan, namun kamu mungkin akan merasakan suasana penuh ketidakpastian setidaknya di awal kamu memulai hal tersebut. Sering kali kamu butuh menunjukkan effort lebih agar karya yang kamu buat lebih diapresiasi orang lain.
- Kamu harus rela melepaskan kesempatan yang menguntungkan karena tidak sejalan dengan passion kamu. Memang selalu ada jalan menuju sukses sesuai passion, namun jalan tersebut tidak selalu mudah dan tidak instan.
Kerja Gaji Besar
Memilih kerja gaji besar serta dapat memenuhi kehidupan yang aman dan nyaman adalah hal yang diinginkan banyak orang. Menjadi realistis adalah pilihan normal, walaupun uang bukan segalanya tapi kita sadar bahwa segala sesuatu membutuhkan uang, bahkan banyak yang beranggapan bahwa uang dapat membeli kesenangan itu sendiri.
Pro & Kontra Kerja Gaji Besar
Tidak bisa dipungkiri juga bahwa segala suatu hal ada sisi pro dan kontra. Bahkan ternyata memilih kerja gaji besar memiliki sisi keuntungan juga kerugian tersendiri.
Pro
- Cenderung memiliki pendapatan serta hidup lebih stabil dibanding kerja karena passion. Kamu dapat lebih menyesuaikan pendapatan kamu untuk memenuhi kehidupan juga menabung. Hal ini menjadi alasan mengapa banyak yang lebih banyak yang memilih kerja gaji besar ketimbang kerja sesuai passion.
- Kerja gaji besar pun memungkinkan kamu memiliki jenjang karier yang lebih jelas. Hal tersebut dapat menjadi motivasi kamu untuk bekerja lebih baik lagi.
Kontra
- Tak dapat dihindari, akhirnya waktu yang ditukar untuk mendapat materi. Tanggung jawab yang kian bertambah tentu menuntut dedikasi waktu yang lebih tinggi, sementara kehidupan yang kita miliki tidak hanya seputar pekerjaan. Kamu yang memiliki banyak mimpi di berbagai bidang berbeda harus konsisten, karena suatu hal yang manusiawi jika waktu bukan lagi menjadi sahabat kamu.
- Kecenderungan merasakan kecemasan hingga stress meningkat. Segaris lurus dengan waktu yang ditukar, beban pikiran bertambah. Beban pikiran seperti pedang bermata dua, turut berkontribusi dalam beban yang tidak selalu menyenangkan namun tentu bagian dari proses pendewasaan.
Pertimbangan Memilih Kerja Sesuai Passion atau Kerja Gaji Besar
Kamu masih bimbang memilih yang mana? Kamu perlu untuk mempertimbangkan 3 hal di bawah ini.
1. Seberapa Terdesak Kamu Membutuhkan Pekerjaan?
Jika kamu seorang generasi sandwich, rasanya kamu perlu menunda passion kamu terlebih dahulu, karena kamu harus memastikan bahwa kamu dapat bertahan hidup juga menghidupi orang-orang di sekitar kamu. Namun, jika kamu tidak sedang memiliki kebutuhan yang mendesak maupun tanggungan tertentu, kamu bisa mengeksplorasi segala mimpi beserta segala resikonya tanpa terlalu khawatir akan besaran uang yang akan kamu dapat untuk beberapa waktu ke depan.
2. Ada Banyak Hal Selain Passion dan Gaji
Bekerja bukan hanya tentang passion dan gaji aja! Ada hal lain yang perlu kamu pertimbangkan seperti besar kecilnya perusahaan, budaya dan lingkungan pekerjaan, serta jenjang karier yang ada di sana. Karena, memilih lingkungan yang tepat dan nyaman penting untuk menjaga kesehatan mental kamu.
3. Karier Adalah Sebuah Petualangan
Karier adalah sebuah perjalanan panjang. Memulai karier sebagai admin online shop bukan berarti kamu berakhir menjadi admin juga. Dengan adanya jenjang karier juga kesempatan karier lebih baik di perusahaan lain, kamu dapat memilih dan menentukan karier impianmu di masa mendatang. Kamu hanya perlu mengumpulkan career capital sebagai skill yang dapat kamu kuasai di suatu pekerjaan tertentu hingga kamu memiliki banyak skill yang membantumu meraih karier impian!