Kita memang tidak dapat mengetahui dan mencegah hal-hal tidak terduga untuk terjadi. Tapi, kita dapat melindungi diri dan keluarga dari dampak finansial yang menyerang dengan menggunakan polis asuransi. Faktanya, masih cukup banyak masyarakat Indonesia yang keberatan untuk mengajukan asuransi. Alasannya bermacam-macam: proses yang dirasa sulit, memakan waktu, dan sebagainya.
Nyatanya, di era yang teknologinya sudah maju dan modern ini, kamu dapat membeli produk asuransi dengan mudah, yaitu secara online. Asuransi yang kamu beli secara online ini tentunya akan memberikan uang pertanggungan ketika kamu tertimpa hal yang tidak diinginkan.
Kelebihan dari pembelian asuransi online ini yaitu kamu akan sangat mudah dalam melakukan pengajuan dan pembelian. Karena sistemnya yang daring membuat kamu dapat mengaksesnya dimana pun dan kapan pun selama portal asuransi ini masih terbuka.
Ditambah lagi, seluruh berkas dan dokumen yang dibutuhkan akan tersimpan dalam database. Tentunya, hal ini yang akan memudahkan kamu, bukan?
Lalu, bagaimana cara kerja asuransi online dan produk apa yang sekiranya cocok untuk kita beli? Simak penjelasannya di sini!
Asuransi Online
Secara garis besar, asuransi online merupakan hal yang sama dengan jenis asuransi lain pada umumnya. Mereka menawarkan dan akan menyediakan pertanggungan finansial untuk para pemegang polis yang mengalami hal-hal yang tidak diinginkan.
Sederhananya, asuransi merupakan proses peralihan risiko dari nasabah ke perusahaan asuransi. Yang membedakan kedua hal ini yaitu cara kamu membelinya. Sejauh yang kita tahu, asuransi umumnya dapat kamu beli secara langsung ke perusahaan asuransi penyedia atau juga bisa melalui agen asuransi.
Sekarang, asuransi online dapat kamu beli secara daring. Kamu hanya perlu mengunggah berkas-berkas yang diperlukan setelah itu perusahaan akan memprosesnya.
Asuransi online pada dasarnya memiliki cara kerja yang sama dengan asuransi konvensional. Kamu akan menerima bantuan finansial sebagai bentuk pertanggungan dari perusahaan asuransi ketika kamu terdampak oleh risiko-risiko yang tidak terduga.
Risiko ini dapat berupa kecelakaan, bencana alam, hingga kematian. Ketika hal ini terjadi, kamu dapat langsung mengajukan klaim ke perusahaan asuransi untuk menanggung hal tersebut.
Selain pengajuan yang dilakukan secara online, kamu juga dapat mengakses berkas dan dokumen lain secara digital pula.
Sudah Punya 3 Produk Asuransi Ini?
Asuransi Jiwa
Asuransi jiwa adalah produk asuransi yang akan memberikan pertanggungan ketika kamu meninggal dunia. Saat ini, terdapat 2 tipe asuransi jiwa yang tersedia yaitu whole life dan juga term life.
Asuransi jiwa whole life dapat digunakan sebagai sumber pendapatan atau juga sebagai instrumen investasi. Asuransi ini sudah mencakup pertanggungan kematian dan juga cash value. Semakin nilai ini berkembang, kamu dapat mengakses uang tersebut dengan melakukan partial withdrawal atau kamu juga bisa menghentikan polis ini dengan menarik cash value dari asuransi tersebut.
Asuransi jiwa term life akan menanggung kamu dengan waktu yang telah ditetapkan seperti 10, 20, atau 30 tahun dengan pengenaan premi yang tetap stabil. Umumnya, asuransi jiwa term life ini merupakan asuransi jiwa yang paling terjangkau. Asuransi ini cocok untuk kamu yang ingin memproteksi anak kamu kedepannya atau untuk kamu yang baru memulai meniti karir.
Asuransi Kesehatan
Asuransi kesehatan ini bisa kamu dapatkan melalui kantor tempat kamu bekerja. Namun, apa yang terjadi jika kamu sudah tidak bekerja lagi disana? Maka dari itu, memiliki asuransi kesehatan pribadi itu penting. Kamu bisa mengajukannya langsung ke perusahaan asuransi atau melalui agen asuransi.
Saat ini, hanya 6.5 persen warga Indonesia yang memiliki asuransi. Jika kamu memiliki budget yang pas-pasan, sebenarnya memiliki polis asuransi yang minimal tentu lebih baik daripada tidak memiliki asuransi sama sekali.
Kesehatan merupakan salah satu faktor yang sangat berpengaruh dalam hidup. Bagaimana tidak? Jika kamu tiba-tiba jatuh sakit, maka kamu tidak lagi bisa hidup produktif. Lalu, darimana bisa dapat pemasukan?
Maka dari itu, memiliki asuransi kesehatan adalah hal yang cukup krusial sebagai proteksi dan bentuk antisipasi.
Asuransi Kendaraan
Terlepas dari perkembangan dalam keamanan berkendara, Kementerian Perhubungan Indonesia, berdasarkan dari data Korlantas Polri menyatakan sekiranya ada 103.654 kasus kecelakaan lalu lintas di Indonesia pada tahun 2021. Beberapa hal yang dapat menjadi pertimbangan kamu membeli asuransi kendaraan yaitu:
- Cakupan pertanggungjawaban dari asuransi kendaraan ini umumnya perusahaan akan menanggung biaya kerusakan kendaraan, cedera yang kamu sebabkan ke orang lain akibat kecelakaan, dan juga biaya litigasi atau penyelesaian jika kamu terkena tuntutan akibat kecelakaan tersebut.
- Kemudian, kamu juga akan menerima bantuan finansial untuk mengganti biaya yang sudah kamu keluarkan seperti untuk terapi, atau kehilangan pendapatan.
Penentuan premi semua produk asuransi diatas tentunya tergantung dengan kondisi kamu. Kamu bisa membandingkan tarif yang berlaku dan jumlah yang ditanggung dan cek berkala untuk melihat apakah kamu dapat menerima polis dengan premi rendah berdasarkan usia, riwayat berkendara, dan area tempat kamu tinggal.
Itulah penjelasan mengenai asuransi online dan produk apa yang wajib kamu miliki. Sesuaikan semuanya dengan kebutuhan kamu!